no image

11 January 2025 - 11:11

The TOEIC program is the global standard for assessing English-language communication skills needed in the workplace and everyday life. Program TOEIC adalah tes standar yang digunakan untuk mengukur kemampuan komunikasi bahasa Inggris yang dibutuhkan di dunia kerja maupun di kehidupan sehari-hari. Tes TOEIC yang biasanya dilakukan, terdiri atas 2 bagian, Reading dan Listening. TOEIC juga bisa mengukur kemampuan Speaking dan Writing. 

CLS STBA LIA Yogyakarta memiliki berbagai program pelatihan bahasa Inggris yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat. Kali ini, STBA LIA Yogyakarta bekerjasama dengan STIMARYO, menyelenggarakan program pelatihan TOEIC.

Highlight kegiatan pelatihan persiapan TOEIC di Sekolah Tinggi Maritim Yogyakarta (STIMARYO) diselenggarakan di kampus STIMARYO, Jl. Magelang Km. 4 Yogyakarta. Kegiatan ini diikuti oleh lebih dari 50 mahasiswa STIMARYO yang berasal dari Prodi D3 Studi Nautika dan S1 Transportasi Laut. Kegiatan dilaksanakan malam hari supaya tidak mengganggu jalannya kegiatan intra kurikuler mahasiswa. Meskipun dilaksanakan malam hari, mahasiswa tetap antusias mengikuti program tersebut. Dengan didampingi tiga instruktur, Ms. Ida, Mr. Ando, dan Mr. Bhyant, diharapkan mahasiswa STIMARYO mampu meningkatkan skor kemampuan bahasa Inggris mereka utamanya kemampuan komunikasi bahasa Inggris. 

Pada hari Jumat, 10 Januari 2025, pelatihan ini sudah sampai pada akhir kegiatan. Dimulai dengan pretest TOEIC pada tanggal 25 November 2024, kegiatan ini ditutup dengan posttest. Para mahasiswa sangat serius mengikuti program ini. Semoga hasil yang didapat oleh pada mahasiswa, dapat meningkat dan mencerminkan penguasaan bahasa Inggris Komunikatif mereka.

Program seperti ini, tidak tertutup hanya untuk Perguruan Tinggi, namun kami CLS STBA LIA Yogyakarta, siap memberikan pelayanan optimal untuk kebutuhan berbahasa Inggris masyarakat. Program costum dapat kami siapkan untuk menjawab kebutuhan bahasa Inggris masyarakat. 

Bagi yg berminat menyelenggaran Pelatihan bahasa Inggris, silakan bisa menghubungi unit CLS STBA LIA Yogyakarta di nomer +62895422430101.